Berita Aneh dan Lucu

Gambar Unik Dan Lucu

Membuat Animasi Blogger

AC Pertama Bertenaga Surya

Rabu, 19 Oktober 2011

Tingginya angka penjualan air conditioning semester pertama 2010 , dan meningkat 5 % pada semester kedua 2011 untuk jenis AC split dengan total penjualan mencapai 661.000 mendorong produsen elektronik asal negeri tirai bambu Midea Electronics meluncurkan AC A LPS series.

Pada peluncuran AC ALPS dari Midea Selasa (18/10/2011) produsen elektronik asal China menampilkan produk AC yang mampu menggunakan tenaga solar maupun sambungan listrik biasa.

Bahkan Menurut Presiden Direktur Midea Electronics Indonesia, Jino Sugianto disela-sela peluncuran AC Midea ALPS serie , AC yang diluncurkan kali ini dilengkapi dengan fitur-fitur yang ramah lingkungan, antara lain dalam tampilan desain yang tertutup dan bersih, inverter 180 derajat sine wine,kompresor inverter DC Twin Rotary, Motor DC Brushless untuk kompresor, fan indoor dan outdoor(3D) Super Plasma Air Purifier, low noise operation

Air conditioner ALPS agak unik dalam menggunakan tenaga pennggeraknya, selain mampu mengkonsumsi listrik dari PLN, Midea Electronics juga menyediakan panel solar yang dapat dipergunakan menggerakan mesin dari AC seri ALPS.

Midea Electronics Indonesia menghadirkan AC solar DC inverter dengan kapasitas 1,5 PK dengan harga ritel Rp 20 juta. Mengingat harganya yang cukup lumayan tinggi dibandingkan AC dikelasnya, Midea Indonesia Electronics menurut Jino bakal membidik produk yang satu ini untuk kegiatan bisnis seperti ruang ATM, ruang repiter utuk stasiun provider operator telepon selular.

Dengan hadirnya AC ALPS seri dari Midea, Jino optimis mampu merebut pasar AC inverter sebesar 10 % tahun 2012, semetara untuk tahun ini ditargetkan menguasai pangsa pasar sebesar 5 %.



Artikel Terkait:

0 Comments: