Senin, 26 September 2011
Seorang perempuan berusia 61 tahun di Brazil hamil bayi pertama dan membuat kehebohan di negara tersebut. Perempuan yang namanya tak disebutkan itu sudah menopause dan punya suami berusia 38 tahun. Dia hamil dengan telur donor dan akan melahirkan pada November..
"Saya sudah menopause... suami saya ingin jadi ayah. Saya juga ingin jadi ibu. Saya sangat sehat ... dan saya telah menjalani pemeriksaan medis," kata perempuan itu kepada surat kabar O Globo.
Ia mengatakan ia tak berencana memberi tahu putri masa depannya bahwa ia menggunakan telur donor untuk bisa hamil. Sebelumnya pada 9 September di Brazil, seorang perempuan yang berusia 52 tahun untuk pertama kali jadi ibu dari anak kembar. Sang suami berusia 58 tahun
Para pejabat kesehatan Brazil mengatakan mereka prihatin dengan gelombang kehamilan saat usia sudah telat, karena bisa membahayakan si ibu.
"Saya sudah menopause... suami saya ingin jadi ayah. Saya juga ingin jadi ibu. Saya sangat sehat ... dan saya telah menjalani pemeriksaan medis," kata perempuan itu kepada surat kabar O Globo.
Ia mengatakan ia tak berencana memberi tahu putri masa depannya bahwa ia menggunakan telur donor untuk bisa hamil. Sebelumnya pada 9 September di Brazil, seorang perempuan yang berusia 52 tahun untuk pertama kali jadi ibu dari anak kembar. Sang suami berusia 58 tahun
Para pejabat kesehatan Brazil mengatakan mereka prihatin dengan gelombang kehamilan saat usia sudah telat, karena bisa membahayakan si ibu.
0 Comments:
Post a Comment